Seperti Indonesia, 15 Negara Ini Merayakan Idul Fitri Senin 31 Maret 2025

31 March 2025, 07:00 WIB
Seperti Indonesia, 15 Negara Ini Merayakan Idul Fitri Senin 31 Maret 2025

Seperti Indonesia, sejumlah negara juga telah menyatakan merayakan hari pertama Idul Fitri atau Lebaran pada Senin (31/3/2025). Sementara Turki dan beberapa negara Islam telah lebih dahulu merayakannya pada hari Minggu (30/3).

Otoritas keagamaan di Arab Saudi, Qatar, Uni Emirat Arab (UEA), Kuwait, dan Bahrain mengatakan bulan sabit baru Syawal (bulan ke-10 dalam kalender Islam) terlihat pada hari Sabtu (29/3) , maka Idul Fitri dirayakan pada hari Minggu (30/3).

Otoritas di Palestina, Sudan, dan Yaman membuat pengumuman serupa. Mufti Besar Lebanon, Sheikh Abd al-Latif Drian mengatakan Muslim Sunni di negara itu juga merayakan festival tersebut pada hari Minggu (30/3).

Mengutip Anadolu Agency, Kepresidenan Urusan Agama (Diyanet) Turki mengumumkan bahwa Idul Fitri dimulai pada hari Minggu (30/3), mengikuti perhitungan astronomi yang diadopsi oleh otoritas keagamaan negara tersebut.

Namun, Idul Fitri akan dirayakan pada hari Senin di Oman, Mesir, Suriah, Yordania, Aljazair, dan Tunisia karena bulan baru tidak terlihat. Umat Muslim Sunni dan Syiah di Irak juga akan merayakan hari raya tersebut pada hari Senin (31/3). Umat Muslim di Indonesia, Malaysia, Brunei, Pakistan, India, dan Bangladesh juga akan merayakan hari raya tersebut pada hari Senin.

Berikut ini daftar 15 negara yang menetapkan hari Senin (31/3) sebagai hari pertama Idul Fitri, mengutip Gulf News:

  1. Oman
  2. Mesir
  3. Suriah
  4. Yordania
  5. Maroko
  6. Indonesia
  7. Pakistan
  8. Malaysia
  9. Brunei
  10. India
  11. Bangladesh
  12. Australia
  13. Irak -- otoritas Sunni dan Syiah
  14. Tunisia
  15. Libya

11 Negara yang Merayakan Idul Fitri Hari Minggu, 30 Maret 2025

11 Negara yang Merayakan Idul Fitri Hari Minggu, 30 Maret 2025

Berikut ini 11 negara yang merayakan Idul Fitri pada hari Minggu, 30 Maret 2025, mengutip Gulf News:

  1. Arab Saudi
  2. UEA
  3. Qatar
  4. Bahrain
  5. Kuwait
  6. Turki
  7. Yaman
  8. Palestina
  9. Sudan
  10. Lebanon (otoritas Sunni)
  11. Irak -- Pemerintah Daerah Kurdistan saja

Pemerintah Tetapkan Lebaran 1 Syawal 1446 H pada Senin 31 Maret 2025

Pemerintah Tetapkan Lebaran 1 Syawal 1446 H pada Senin 31 Maret 2025

emerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) menetapkan Hari Raya Idul Fitri 2025 atau 1 Syawal 1446 Hijriah di Indonesia jatuh pada Senin, 31 Maret 2025.

Sidang isbat penentuan awal Syawal 1446 Hijriah yang dipimpin langsung Menteri Agama Nasaruddin Umar pada Sabtu, 29 Maret 2025.

"Disepakati bahwa 1 Syawal 1446 Hijriah jatuh pada hari Senin, tanggal 31 Maret 2025," kata Nasaruddin usai sidang isbat, Sabtu (29/3/2025).

Sebelumnya, penetapan Idul Fitri 2025 atau 1 Syawal 1446 H diperkirakan akan seragam jatuh pada hari Senin, 31 Maret 2025.

Muhammadiyah telah menetapkan tanggal tersebut lebih awal dengan menggunakan metode hisab hakiki wujudul hilal, sementara NU dan pemerintah masih menunggu hasil pemantauan hilal yang akan diumumkan dalam sidang isbat.

Keseragaman penetapan ini menjadi perhatian karena selama beberapa tahun terakhir, sering terjadi perbedaan dalam penetapan di kalangan masyarakat.

Menurut Direktur Jenderal Bimas Islam Kemenag, Abu Rokhmad, sidang isbat akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 29 Maret 2025, dan akan dipimpin langsung oleh Menteri Agama Nasaruddin Umar. Sidang tersebut dijadwalkan dimulai pada sore hari, tepatnya pukul 16.30 WIB, yang diawali dengan seminar mengenai posisi hilal, kemudian dilanjutkan dengan sidang isbat.

<p>Infografis Puncak Arus Mudik Lebaran 2025. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)</p>
Sumber : Liputan6.com