ASDP Obral Diskon Tiket Penyeberangan Mudik Lebaran hingga 36%
17 March 2025, 20:00 WIB:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4399860/original/002951700_1681806832-20230418-Mudik-Pelabuhan-Merak-Faizal-1.jpg)
PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) terus berkomitmen mendukung kelancaran arus mudik dan balik Lebaran 2025. Salah satu upaya yang dilakukan adalah memberikan potongan harga tiket penyeberangan hingga 36% di lintasan Merak--Bakauheni untuk kendaraan penumpang.
Selain itu, ASDP juga mengatur strategi pola operasi di pelabuhan guna memastikan perjalanan para pemudik berjalan lancar dan aman.
Direktur Utama ASDP, Heru Widodo, mengimbau seluruh pengguna jasa untuk membeli tiket penyeberangan lebih awal melalui aplikasi atau website Ferizy.
"Ia menegaskan, tiket wajib dimiliki sebelum tiba di pelabuhan karena sistem pembelian tiket on the spot telah ditiadakan. Dengan membeli tiket lebih awal, pemudik dapat terhindar dari antrean panjang dan perjalanan bisa lebih terjadwal," katanya di kantornya, Senin (17/3/2025).
9 Lintasan Utama
Tahun ini, ASDP memantau sembilan lintasan utama, termasuk Merak--Bakauheni, Ketapang--Gilimanuk, hingga Bajoe--Kolaka. ASDP juga membuka layanan di pelabuhan alternatif seperti Ciwandan--Wika Beton dan Bojonegara--Muara Pilu untuk mengurai kepadatan di jalur utama.
Diprediksi, arus mudik lebaran tahun ini akan melayani 4,56 juta penumpang dan 1,13 juta kendaraan, meningkat sekitar 10% dibandingkan tahun sebelumnya.
Advertisement
Antisipasi Lonjakan Pemudik
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5166058/original/076688900_1742215909-WhatsApp_Image_2025-03-17_at_18.33.31.jpeg)
Sebagai antisipasi lonjakan, ASDP menyiapkan 68 unit dermaga dan 203 unit kapal, terdiri dari armada milik ASDP dan operator lainnya.
Selain itu, pengaturan lalu lintas kendaraan juga dioptimalkan. Pada arus mudik, mobil pribadi dan bus akan diarahkan melalui Pelabuhan Merak, sementara sepeda motor serta truk Golongan VB dan VIB diarahkan ke Pelabuhan Ciwandan. Truk Golongan VII hingga IX akan dialihkan ke Pelabuhan Bandar Bakau Jaya (BBJ).
Diskon Tarif Hingga 36% di Layanan Express
Dalam upaya memberikan layanan terjangkau, ASDP menerapkan diskon tarif Merak--Bakauheni hingga 36% bagi kendaraan penumpang selama masa arus mudik.
Kebijakan ini sejalan dengan ketentuan tarif yang telah disepakati bersama pemerintah. Diskon berlaku untuk semua golongan, termasuk pejalan kaki, kendaraan Golongan IVA hingga VIA.
Selama penerapan tarif tunggal ini, tiket layanan express dihapuskan sementara. Namun, pengguna jasa tidak dapat memilih kapal yang digunakan.
Advertisement
Pengembalian Selisih Harga
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4302707/original/053579300_1674649525-6aefd851-332d-4f60-bafc-e77304aa9fe0.jpeg)
ASDP memastikan distribusi kendaraan dan pejalan kaki akan diatur optimal di seluruh dermaga. Bagi pelanggan yang telah memesan layanan express sebelumnya, ASDP akan mengembalikan selisih harga tiket secara penuh.
Corporate Secretary ASDP, Shelvy Arifin, menekankan pentingnya pemudik membeli tiket sejak jauh hari.
Berdasarkan evaluasi tahun lalu, sekitar 85-90% penumpang membeli tiket mendekati waktu keberangkatan, memicu antrean panjang. Melalui aplikasi atau website Ferizy, tiket sudah bisa dipesan mulai H-60 hingga H-1 sebelum keberangkatan