New MG4 EV Tawarkan Interior Baru dan Teknologi Canggih dari Oppo

04 November 2025, 19:11 WIB
New MG4 EV Tawarkan Interior Baru dan Teknologi Canggih dari Oppo

MG kembali mencuri perhatian dunia otomotif global dengan memperkenalkan tampilan interior terbaru dari MG4 EV yang hadir dengan perpaduan antara teknologi pintar dan desain kabin yang lebih mewah.

Mobil listrik ini menjadi representasi tebaru dari arah desain MG yang semakin futuristik sekaligus nyaman untuk penggunaan sehari-hari.

Dilansir Carnewschina, versi terbaru MG4 EV kini tampil dengan pembaruan yang signifikan dibagian kabin.

Fokus utama pabrikan asal Inggris yang kini berada dibawah naungan SAIC Motor China menghadirkan pengalaman berkendara yang lebih intuitif dan terkoneksi secara digital.

Sorotan utama kepada integrasi Oppo Smart Cockpit System, yang diklaim dapat memberikan pengalaman pengguna setara dengan smartphone flagship.

Sistem ini sudah mencangkup tampilan layar ganda beresolusi tinggi, antarmuka berbasis AI dan konektivitas lintas perangkat yang dapat memungkinkan pengemudi untuk mengkontrol berbagai fitur kendaraan melalui perintah suara atau sinkronisasi aplikasi Oppo Link.

Tak hanya itu saja, kabin MG4 EV menonjolkan nuansa minimalis dengan garis interior yang lebih lembut, penggunaan material soft-touch, dan tata letak yang ergonomis.

Perubahan ini tak hanya meningkatkan estetika, tetapi mengoptimalkan kenyamanan dan visibilitas pengemudi.

Jok depan di desain ulang dengan dukungan lumbar yang lebih baik, sementara pada bagian konsol tengah yang kini lebih lega untuk memberikan kesan yang lega pada bagian kabin.

MG juga menambahkan ambient light 64 warna yang dapat disesuaikan dengan preferensi pengemudi, serta sistem audio premium yang dirancang khusus untuk memberikan pengalaman mendengarkan musik yang memukau.

Dari kombinasi ini membuat MG4 EV 2025 berhasil untuk menciptakan kabin yang mengedepankan keseimbangan antara teknologi, kenyamanan, dan gaya modern yang elegan.

Kabin yang Canggih berkat Oppo Smart Cockpit

Kabin yang Canggih berkat Oppo Smart Cockpit

Peningkatan terbesar MG4 EV terbaru adalah dengan penerapan Oppo Smart Cockpit. Sistem ini dikembangkan hasil dari kolaborasi antara SAIC dan Oppo untuk menghadirkan sesuatu yang mengejutkan.

Layar infotainment berukuran 15,6 inci dengan resolusi tinggi menjadi pusat kendali utama, didampingin dengan layar digital cluster berukuran 10,25 inci di belakang kemudinya.

Oppo Smart Cockpit memiliki kemampuan pembelajaran yang adaptif berbasis kecerdasan buatan (AI) yang dapat mengenali kebiasaan pengemudi, seperti preferensi suhu kabin, musik favorit, hingga rute perjalanan yang sering dilalui.

Bukan hanya itu saja, sistem ini juga dapat terintegrasi dengan ekosistem Oppo loT, sehingga pengguna dapat mengontrol perangkat rumah pintar langsung dari layar mobil.

MG4 EV juga sudah di dukung oleh OTA (Over The Air) update, yang dapat memungkinkan pemilik mobil mendapatkan peningkatan fitur atau perbaikan sistem tanpa perlu datang ke bengkel resmi. Dari sistem ini, MG dapat pastikan pengalaman berkendara selalu up to date dan efisien.

Pengingkatan Desain dan Kenyamanan Interior

Pengingkatan Desain dan Kenyamanan Interior

Dari segi desain, MG4 EV 2025 menampilkan layout dashboard yang sepenuhnya baru. Ventilasi udara diposisikan horizontal dengan aliran udara yang lebih lembut, sementara tombol fisiknya digantikan oleh panel sentuh kapasitif yang lebih modern.

MG juga menggunakan material vegan leather pada sebagian besar permukaan kabin, menambah kesan yang premium sekaligus mendukung keberlanjutan lingkungan.

Bagian kursi belakang mendapatkan peningkatan ruang kaki hingga 20mm lebih luas dibandingkan dengan versi sebelumnya.

Kapasitas bagasi mencapai 363 liter dan bisa diperluas lagi hingga 1.165 liter dengan melipat jok belakang.

Sistem ini memiliki pendingin udara dual-zone kini dilengkapi dengan filter PM2.5, memberikan kualitas udara yang lebih sehat di dalam kabin.

Dengan kehadiran interior canggih berbasis teknologi Oppo Smart Cockpit, MG4 EV 2025 bukan hanya sekedar mobil listrik biasa.

MG berhasil menunjukan komitmen terhadap inovasi digital, efisiensi, dan kenyamanan.

Mobil ini bukan hanya membawa tampilan yang lebih mewah, tetapi juga dapat mempertegas arah masa depan MG sebagai brand yang siap bersaing di pasar kendaraan listrik global.

Sumber : Liputan6.com