Shenina Cinnamon Sebut Syuting Film Dopamin Rezeki Menikah, Adu Akting Bareng Angga Yunanda

27 October 2025, 07:00 WIB
Shenina Cinnamon Sebut Syuting Film Dopamin Rezeki Menikah, Adu Akting Bareng Angga Yunanda

Salah satu film Indonesia yang mencuri perhatian publik adalah Dopamin dengan bintang Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon. Dalam film karya sineas Teddy Soeriaatmaja itu, keduanya memerankan Malik dan Alya.

Malik dan Alya menikah di usia muda. Keduanya setengah mati beradaptasi dengan kehidupan rumah tangga yang tak mudah. Dalam kehidupan nyata, Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon pun pasangan suami istri.

Tawaran syuting Dopamin datang ke manajemen Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon secara terpisah. Keduanya berpikir itu baru penawaran. Saat diajak rapat bareng barulah terkuak, Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon dipilih jadi Malik serta Alya.

"Tiba-tiba pas dikabari, diajak meeting bersama itu, sudah fix ditawari berpasangan. Setelah dijelaskan cerita Dopamin sama Mas Teddy, kami pikir kenapa enggak? Ini pengalaman berbeda, tentang drama survival romance," kata Shenina Cinnamon.

Reading di Rumah

Reading di Rumah

Dalam wawancara eksklusif dengan Showbiz Liputan6.com di Gedung KLY Jakarta Pusat, baru-baru ini, Shenina Cinnamon menguak keuntungan punya lawan main suami sendiri. Salah satunya reading bisa dilanjutkan di rumah.

"Kalau reading-nya masih. Cuma enggak yang 24 jam di rumah sampai tidur kami membahas naskah, enggak. Sebelum tidur, kami kayak pillow talk dulu, karena kami sudah tahu besok scene yang akan dikerjakan apa saja," akunya.

95 Persen Berdua Terus

95 Persen Berdua Terus

Dari sini, Shenina Cinnamon dan Angga Yunanda saling memperhatikan peran. Tak jarang, Shenina Cinnamon memberi masukan soal penokohan Malik begitu juga sebaliknya. Dalam Dopamin yang tayang di bioskop mulai 13 November 2025, porsi penampilan mereka banyak dan intens.

"Di film ini, bisa dibilang 95 persen kami berdua terus. Jadi, naluri kami sudah jalan dengan sendirinya. Kadang banyak part syuting yang kami enggak perlu sampai menjelaskan secara verbal, tapi sudah mengerti satu sama lain," Angga Yunanda menyambung.

Rezeki Menikah

Rezeki Menikah

Ini kali pertama, Shenina Cinnamon dan Angga Yunanda adu akting sebagai pemeran utama. Ini juga kali pertama mereka berkolaborasi dengan Teddy Soeriaatmaja. Saking senangnya, Shenina Cinnamon menyebut ini rezeki menikah.

"Kalau sama lawan main lain kan pasti ada gap, ada segan, mau mengobrol soal karakter hanya bisa saat bekerja doang. Kalau kami berdua bisa sambil di rumah, kapan pun bisa. Rezeki menikah ya," pungkas Shenina Cinnamon.

Jumlah produksi film Indonesia, berapa banyak? (Liputan6.com/Trie yas)
Sumber : Liputan6.com