Sidak Pasar Senen, DPR Puji Layanan KAI: Tak Kalah dengan Luar Negeri!
18 March 2025, 10:30 WIB:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5166117/original/045704100_1742223515-IMG_6246.jpeg)
Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad, melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, untuk meninjau kesiapan layanan Kereta Api Indonesia (KAI) jelang mudik Lebaran 2025. Sidak yang dilakukan Senin (17/3/20245) sore itu bersama jajaran Komisi VI DPR RI. Dasco menyatakan pelayanan KAI tidak kalah bersaing dengan moda transportasi kereta api di negara lain.
"Kami lihat bahwa pelayanan dari kereta api, kami melihat kereta apinya, terutama kereta api buatan industri kereta api kita, itu tidak kalah dengan kereta api-kereta api dari luar negeri," ungkap Dasco kepada awak media seusai sidak.
Peninjauan meliputi berbagai aspek, mulai dari kenyamanan penumpang hingga ketepatan waktu keberangkatan kereta api.
Dasco dan rombongan Komisi VI DPR RI berkesempatan mengamati langsung suasana stasiun Pasar Senen yang ramai oleh penumpang yang hendak mudik maupun bepergian ke luar kota Jakarta. Mereka melihat langsung bagaimana KAI melayani masyarakat, memberikan penilaian langsung terhadap fasilitas dan layanan yang disediakan.
Advertisement
Layanan dan Fasilitas KAI Dapat Apresiasi
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5166118/original/059072400_1742223516-a36449dd-077c-4311-be12-9607f160bf24.jpeg)
Dari hasil sidak tersebut, Dasco memberikan apresiasi yang tinggi kepada PT KAI. "Dari sisi kebersihan, kenyamanan dan juga mungkin tadi ketepatan waktu, dan keamanan, kami berikan apresiasi kepada Kereta Api Indonesia," pujinya. Kebersihan stasiun, termasuk toilet dan mushola, menjadi poin penting yang mendapat perhatian positif dari rombongan DPR RI.
Dasco bahkan mengaku kesulitan menemukan kekurangan dalam fasilitas dan layanan yang ada di Stasiun Pasar Senen. "Kami nyari-nyari ini (fasilitas dan layanan) yang kurang apa gitu, dari sisi kebersihan, toilet bersih, mushola bersih, koridor bersih," katanya.
Lebih lanjut, Dasco juga memuji pelestarian bangunan bersejarah Stasiun Pasar Senen. Meskipun bangunan tersebut masih mempertahankan arsitektur aslinya sejak tahun 1900-an, namun pembenahan dan peningkatan fasilitas terus dilakukan secara konsisten dari tahun ke tahun, sehingga tetap nyaman dan modern.
"Walaupun bentuk yang tidak diubah dari tahun 1900-an, tetapi situasinya sangat berubah jauh ketika beberapa tahun lalu kami ke sini," tambah Dasco, membandingkan kondisi stasiun saat ini dengan kunjungan sebelumnya.
Advertisement
Harapan Ke Depan untuk KAI
Sebagai penutup, Dasco menyampaikan harapannya agar PT KAI terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Indonesia. "Kami minta kepada Kereta Api Indonesia untuk terus meningkatkan pelayanan untuk masyarakat kita," pesannya.
Sidak yang dilakukan oleh Wakil Ketua DPR RI beserta rombongan Komisi VI DPR RI ini bukan hanya sekadar kunjungan biasa, melainkan bentuk pengawasan dan apresiasi langsung terhadap kinerja PT Kereta Api Indonesia.
Dalam sidak tersebut, Dasco didampingi oleh Ketua Komisi VI DPR RI Anggia Erma Rini, Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Eko Hendro Purnomo dan Andre Rosiade, serta anggota Komisi VI DPR RI lainnya seperti Darmadi Durianto, Herman Khaeron, dan Rieke Diah Pitaloka. Rombongan disambut oleh Direktur Utama PT KAI, Didiek Hartantyo, di Stasiun Pasar Senen sekitar pukul 16.45 WIB.
Infografis
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4618206/original/085062900_1697800818-Info_1.jpg)